Login

Pusat Pendidikan & Pelatihan Industri

KEMENTERIAN PERINDUSTRIAN REPUBLIK INDONESIA

sdma-header.jpg

Penutupan Diklat Jasa Pengembangan Konsultan Diagnosis IKM

Diklat Konsultan Diagnosis IKM Angkatan VI telah resmi ditutup pada Senin pagi 25 Juli 2011 yang berlangsung di Ruang Garuda Kementerian Perindustrian. Diklat yang ditutup oleh Wakil Menteri Perindustrian Prof. Alex S.W. Retraubun, M.Sc. ini diikuti oleh 60 orang peserta yang berasal dari 22 propinsi dan dimulai sejak 2 Maret 2011. Selain Wakil Menteri, juga turut hadir Bapak Sekretaris Jenderal Perindustrian, Ibu Direktur Jenderal IKM Perindustrian, Kapusdiklat Industri, Resident Representative JICA, Para Praktisi dari ITB, Para Widyaiswara, dan juga Ketua serta Assesor dari LSP Konsultan IKM.

Dalam laporan penutupan Diklat Konsultan Diagnosis IKM Angkatan VI yang dibacakan oleh Ibu Kapusdiklat, dari seluruh peserta yang ada, sebanyak 57 orang dinyatakan lulus dan lima terbaik diantaranya mendapat kehormatan untuk menerima sertifikat kelulusan yang diserahkan langsung oleh Wakil Menteri Perindustrian. Kelima orang tersebut adalah Dhany Faisol Ro'is dari Dinas Perindag Kota Blitar, Alfaria Rizki dari Sudin Perindustrian dan Energi Jakarta Selatan, Muhammad Sophian Tawar dari Dinas Koperasi dan UMKM Perindag Kabupaten Agam, Vera Paramitha Phuspa P. dari Dinas Perindag Kabupaten Ende, Boy Sandi Asri dari dinas Kopperindag Kota Pariaman.

Dalam pidato penutupannya, Wakil Menteri Perindustrian menjelaskan kepada para peserta, bahwa dari enam kelompok Industri yang menjadi prioritas nasional, Industri Kecil Menengah merupakan yang paling strategis dan dinamis dari segi potensi dan karakteristiknya untuk diterapkan di seluruh Indonesia. Masih dalam lanjutan pidatonya, Wakil Menteri mengharapkan seluruh peserta Diklat Konsultan Diagnosis IKM Angkatan VI ini dapat menjadi penggerak dan sumber inspirasi bagi daerahnya masing-masing dalam mengembangkan Industri Kecil dan Menengah, sehingga dapat mengejawantahkan ilmu-ilmu yang sudah didapatkan selama menjalani diklat.

Foto-Foto Penutupan Diklat segera menyusul.